Minggu, 16 Agustus 2015

Pemenang Desain Logo Jota-Joti 2015 dari Daerah Jambi

Desain Logo Jota-Joti Ringga Sagita, Jambi, Indonesia, sebagai Pemenang
Selamat untuk Ananda Ringga Sagita yang telah membawa nama Provinsi Jambi khususnya dan Indonesia umumnya.
We are delighted to share with you the design for the 2015 JOTA-JOTI Logo.
The winning design was submitted to the design contest by Ringga Sagita of Jambi, Indonesia. He is a member of Gerakan Pramuka.
The badge can be ordered from World Scout Shops, and is also available as a pin badge and a blanket badge - order via www.world-jotajoti.info/shop
Thank you to everyone that submitted an entry.

Jokowi Berikan Penghargaan Lencana Dharma Bakti kepada Tokoh Pramuka

Jokowi saat menyematkan penghargaan di bidang Pramuka kepala daerah (foto: Humas Pemkot Tangerang)
Jokowi saat menyematkan penghargaan di bidang Pramuka kepala daerah (foto: Humas Pemkot Tangerang)
CIBUBUR - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan penghargaan Lencana Dharma Bakti Bidang Pramuka kepada sekitar 20-an kepala daerah di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta, Minggu 16 Agustus 2015. Penghargaan tersebut diberikan Presiden bersamaan dengan peringatan Hari Pramuka tingkat nasional ke-54.
Salah satu daerah yang mendapatkan penghargaan itu adalah Pemerintah Kota Tangerang. Pemberian penghargaan itu diberikan Jokowi langsung kepada Wali Kota Tangerang, Arief R Wismansyah selaku Ketua Majelis Pembimbing Cabang (Kamabicab) Gerakan Pramuka Kota Tangerang.
Penghargaan tersebut diberikan kepada para tokoh yang telah berjasa dalam pengembangan dunia kepanduan di wilayahnya masing-masing. Selain Wali Kota Tangerang, sejumlah kepala daerah juga mendapat penghargaan serupa. Namun, tidak semua kepala daerah mendapat penghargaan tersebut, karena dari 500 lebih kepala daerah hanya 20-an yang mendapatkannya.
Penghargaan dari Presiden tersebut juga menjadi kebanggaan tersendiri bagi jajaran Pemerintah Kota Tangerang dan jajaran Gerakan Pramuka di Kota Akhlakul Karimah. Tema Hari Pramuka 2015 ini adalah menjadikan Pramuka sebagai garda terdepan dalam perubahan dan pembentukan karakter kaum muda.
"Penghargaan ini buat para penggerak Pramuka dan masyarakat Kota Tangerang," ujar Arief seusia menerima penghargaaan baru-baru ini.
Di Kota Tangerang peringatan Hari Pramuka telah dilaksanakan dengan melibatkan seluruh anggota gerakan Pramuka dari berbagai sekolah di daerah ini. Wali Kota pada kesempatan tersebut juga memberikan penghargaan kepada Kwartir Ranting Tergiat, Gudep Tergiat, dan para tokoh Pramuka pada upacara peringatan Hari Pramuka.
(MSR)